Sabtu, 28 April 2018

PELAYANAN KJA/KB

A. Asuhan Antental
Dalam pemeriksaan antenatal diharapkan dapat pula mencakup :
1. penemuan gejala-gejala PMS pada ibu hamil, karena PMS meningkatkan risiko penularan HIV/AIDS , misalnya :

  • urithritis
  • duh tubuh vagina (keputihan)
  • ulkas genetali
  • kubo inquivalis
  • nyeri perut bagian bawah
2. merujuk ibu hamil berisiko tinggi terhadap penularan HIV/AIDS untuk pemeriksaan lebih lanjut. ibu hamil yang terinfeksi HIV dan memutuskan untuk meneruskan kehamilannya perlu diberi tahu untuk memperhatikan beberapa hal sebagai berikut :
  • kehamilan tidak mempercepat progresivitas penyakit
  • kebersihan diri, istirahat cukup dan makan-makanan yang bergii dapat membantu meningkatkan daya tahan ibu
  • menghindari hal-hal yang dapat menurunkan daya tahan tubuh misalnya kurang istirahat, merokok, atau minum alkohol dan sebagainya
  • merencanakan persalinan di RS
  • merencanakan perawatan bayi yang akan dilahirkan kelak
B. Asuhan Bersalin
Persalinan klien dengan dugaan PMS atau HIV/AIDS  lebih baik dilakukan di RS. Prosedur persalinan yang meningatkan risiko penularan perlu dihindari sedapat mungkin, misalnya :
  • membatasi pemeriksaan dalam
  • waspada kita perlu melakukan pemecahan selaput ketuban
  • menghindari episiotomi, hanya dilakukan atas indikasi
  • menghindari dari pengisapan lendir pada BBL, karena dapat menimbulkan luka pada mulut bayi atau kemungkinan lendir bayi tertelan oleh bidan.
C. Asuhan Nifas
Pemeriksaan dan pemantauan ibu dalam masa nifas bersama bayinya, tidak banyak berbeda seperti biasanya hanya perlu diperhatikan prinsip-pprinsip pencegahan infeksi, tertutama terhadap cairan tubuh, seperti : darah, cairan vagina, urin dan sebagainya. bila keluarga mampu perlu dipertimbangkan untuk tidak memberikan ASI pada bayinya. selanjutnya ibu perlu KB jangka panjang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menteri Kesehatan Republik Indonesia

Kebidanan adalah satu bidang ilmu yang mempelajari keolmuam dan seni yang mempersiapkan kehamilan,menolong persalinan, nifas dan menyusui, m...